Peta Pertahanan Mees Hilgers Bikin Melongok Patahkan Serangan Manchester United

Peta Pertahanan Mees Hilgers Bikin Melongok Patahkan Serangan Manchester United

Tiger.Web.id - Dalam laga sengit yang mempertemukan FC Twente dan Manchester United di Old Trafford, Mees Hilgers tampil sebagai bintang lapangan. Bek muda berdarah Indonesia ini menjadi tembok kokoh yang mampu menahan gempuran bertubi-tubi dari Setan Merah.

Bermain selama 90 menit penuh, Mees Hilgers menunjukkan kualitasnya sebagai bek tengah kelas dunia. Statistik yang dirilis Fotmob.com membuktikan betapa sibuknya ia bekerja sepanjang pertandingan.

Dengan 15 aksi bertahan, Mees Hilgers menjadi pemain dengan intersep terbanyak di lini belakang FC Twente.

Tak hanya itu, ia juga mencatatkan satu blok, delapan clearances, tiga headed clearance, dua interceptions, dan empat duel udara yang dimenangkan.

Akurasi umpan mencapai 92 persen semakin menegaskan dominasinya di lini pertahanan.

Keberhasilan Mees Hilgers menjaga gawang Twente tetap aman nyaris sempurna, meski pada akhirnya Setan Merah mampu mencetak gol lebih dulu.

Namun, semangat juang tinggi skuad asuhan Joseph Oosting membuahkan hasil.

Sam Lammers sukses menyamakan kedudukan dan membawa pulang satu poin berharga dari Old Trafford.

Penampilan impresif Mees Hilgers ini semakin mengukuhkan posisinya sebagai salah satu bek tengah terbaik di Eredivisie.

Sayangnya, proses naturalisasi pemain kelahiran Belanda ini belum sepenuhnya rampung. Mees Hilgers baru akan resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) pada 30 September mendatang.

Jika proses naturalisasi berjalan lancar, Mees Hilgers akan mencetak sejarah sebagai pemain Indonesia pertama yang merasakan atmosfer panas Old Trafford.

Sebelumnya, rekannya sesama pemain keturunan Indonesia, Jay Idzes, telah lebih dulu mencatatkan sejarah dengan bermain di San Siro bersama AC Milan.

Hasil imbang di Old Trafford menempatkan FC Twente di posisi ketujuh klasemen sementara Liga Europa. Sementara itu, Manchester United harus puas berada di peringkat ke-11.

sumber: www.suara.com

Posting Komentar